menu utama

MYOB Accounting


MYOB (Mind Your Own Business) tidak hannya bisa di terapkan di usaha dagang (retail) maupun usaha jasa saja. MYOB juga bisa di terapkan untuk perusahaan manufaktur (Industri).
Penyelenggaraan training ini bertujuan memahami dan menyelesaikannya dengan suatu aplikasi yang sudah popular serta terbukti banyak di gunakan. Semua akan di bahas dengan bahasa yang mudah dipahami mulai dari pembuatan file baru, pemasukan saldo awal, penyelesaian transaksi sehari-hari dan pelaporan akhir periode tahunan.
Topic pembahasan training
1)   Set up awal myob
Membahas proses pembuatan file baru, pembuatan daftar akun, daftar pelanggan, daftar pemasok,daftar barang dan setup awal lainnya seperti preferensi sitem myob, kode pajak dan lainnya.
2)   Saldo awal myob
Membahas proses pengisian saldo awal neraca pada awal periode berikutanya dengan saldo pembantunya, seperti daftar piutang, daftar utang dan daftar saldo awal barang seperti bahan baku, bahan pembantu dan barang jadi.
3)   Pembelian dan utang
Membahas transaksi pembelian barang dagang, bahan baku, pembantu, retur pembelian, biaya angkut pembelian, transaksi dari supplier yang menimbulkan utang, transaksi pembayaran utang,baik yang di kenakan diskon, denda, biaya administrasi atau lainnya dan laporan yang berhubungan dengan transaksi pembelian dan utang.
4)   Proses produksi
Membahas proses pencatatan dan pembebanan biaya produksi. Dimulai transaksi pemakaian bahan baku, penggunaan bahan pembantu, alokasi biaya upah langsung, biaya overhead pabrik dan pencatatan barang jadi.
5)   Penjualahan dan piutang
Membahas transaksi penjualan barang jadi kepada pelanggan, retur penjualan, penerimaan pembayaran atas penjualan dari pelanggan  baik yang di kenakan diskon atau denda. Laporan yang berhubungan dengan transaksi penjualan dan piutang.
6)   Kas dan bank
Membahas proses pencatatan penerimaan kas/bank dari pelanggan dan bukan dari pelanggan. Proses pencatatanpengeluaran kas/bank baik untuk supplier maupun bukan supplier. Proses pemindah bukuan (transfer) dana antar rekening perusahaan. Pencatatan transaksi kas kecil. Rekonsiliasi Bank dan transaksi yang berhubungan dengan transaksi kas dan bank.
7)   Memorial dan proses akhir periode
Membahas tentang proses penyesuaian di akhir periodebaik yang berhubungan dengan manufaktur seperti pencatatan Barang Dalam Proses Awal maupun akhir dan pencatatan Barang Jadi Awal maupun akhir. Proses akhir periode seperti penyesuaian rutin seperti penyusutan aktiva dan pengalokasian utang biaya.proses akhir periode seperti tutup buku dan laporan akhir periode.
8)   Myob premier
Membahas fitur-fitur yang di sediakan dalam MYOB Manufaktur yang tidak ada di MYOB accounting. Fitur baru tersebut seperti fungsi gudang (locations), multi user, multi currency, multi price level, quantity minus di penjualan dan lainnya. Proses pembuatan barang baru dengan merakit (buil item) baik secara manual maupun otomatis dan transaksi yang sering berulang (recurring).
9)   Harga pokok pesanan
Membahas tentang proses pencatatan dan penghitungan MYOB dengna metode harga pokok pesanan dan laporan harga pokok  pembuatan setiap pesanan.
10)    Soal studi kasus

Tujuan penyelenggaraan training ini agar dapat mempelajari dan memahami pengaplikasian myob accounting  maupun myob premier untuk bidang usaha jasa,dagang maupun manufaktur secara nyata praktis sehari-hari

Training ini sangat tepat bagi usaha kecil menengah , perusahaan jasa, dagang maupun perusahaan manufaktur yang bergerak dalam bidang produksi tertentu untuk di jual ke pelanggannya. Selain itu training ini juga sangat bermanfaat bagi kalangan akademisi dan pelajar maupun masyarakat umum.
Gm MYOB—ebook
Gb Acc Princpl
Gm Zahir

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

PLANET INTERMEDIA COURSE

PLANET INTERMEDIA COURSE

PROMO

Promo Accounting Principle DISCOUNT ___________________________________ ? Discount 10% semua paket program ? Bayar luna...